Tips Sederhana Taklukan Skripsi Anda Versi "Aku dan Tembalang"
1. Pahami bahwa Skripsi adalah sebuah KEWAJIBAN, Mau Tidak Mau,,, Suka tidak Suka,,, semua harus Diselesaikan sesuai dengan Batas waktu yang ditentukan (ada yang maksimal 14 semester atau peraturan terbaru mungkin 10 semester)
2. Ingatlah kembali Bahwa Dosen Pembimbing Tugasnya adalah membimbing Anda, mengingatkan tulisan-tulisan dan isi Skripsi Anda bukan untuk membuat Anda semakin tertekan dan semakin bingung. Justru Anda harus segera selesaikan.dengan semangat dan Positif Thinking.
3. Semua Mahasiswa Tingkat Akhir apapun Jurusannya, dimanapun Kuliahnya pernah mengalami yang namanya Skripsi, dan FAKTA nya Hampir sebagian besar adalah LULUS. Ada yang di awal waktu ada juga yang di akhir waktu. Intinya adalah LULUS.
4. Semua orang-orang yang selalu mendukung Anda selalu menanti Kesuksesan Anda. Jadi tidak ada waktu untuk bermalas-malasan.untuk segera mewujudkan impian mereka bagi Kesuksesan Anda.
5. Skripsi adalah masalah KONSPIRASI HATI, adakalanya Bukan karena Anda tidak bisa MENYELESAIKAN akan tetapi lebih sering DIPIKIRKAN. Sehingga pekerjaan tidak kelar dan waktu terbuang sia-sia.
6. Kerjakanlah Skripsi dengan teman-teman Seperjuangan (Satu dosen bimbingan, satu tema, atau satu anak dosen wali). Hal ini bukan sekedar tempat berbagi tetapi juga bisa jadi SOLUSI atas Skripsi Anda.
7. Semua permasalahan Hidup sudah ada Yang Mengatur, Yaitu Yang Menguasai Hdup (Allah SWT) termasuk juga adalah masalah Skripsi Anda. Jadi sangat Bijak jika kita selalu memohon Perlindungan & Bimbingan-NYa semoga diberikan kemudahan saat mengerjakan Skripsi dari awal sampai akhir.
Yah demikianlah Tips Sederhana Taklukan Skripsi Anda, Semoga Para Pejuang Tugas Akhir Segera Menyelesaikan Tugas TA (Tantangan Akhir) ini, hehe
JIka Anda merasakan manfaat dari Artikel ini silakan share ke teman-teman Anda :)